Tuesday, January 12, 2016

Lahan rumput hijauan sendiri, perlu banget punya

Kebun Rumput Gajah Super Odot
Kebun Rumput Gajah Super Odot
Ketika musim kemarau panjang tiba, keberadaan rumput segar, sungguh susah didapat. Di berbagai pematang sawah, banyak rerumputan yang menjadi mengering (tidak hijau lagi).

Jika hal di atas tidak dicarikan solusinya, maka sudah bisa dipastikan bahwa itu akan mengancam keberadaan eksis-nya peternak kambing dan domba. Peternak akan kesulitan memenuhi pakan alami yang segar untuk domba dan kambing mereka, alhasil produksi menurun. dan itu secara total bisa menghambat perkembangan peternakan domba dan kambing di Indonesia.


Harus segera di rumuskan dan dicari solusi untuk bisa menjamin keberadaan rumput hijauan agar tetap tersedia walau di musim kemarau panjang.

Salah-satu solusinya adalah dengan cara menanam sendiri rumput hijauan tersebut. Jadi, sekarang para peternak sudah saatnya bergerak cepat dan ber pola pikir maju ke depan bahwa menyediakan lahan untuk nantinya ditanami rumput adalah suatu keharusan jika ingin ternak-ternaknya tetap bisa makan dengan kenyang walau di musim kemarau.

Memang sih bisa juga dengan membeli rumput tersebut dari penyedia jasa penjual rumput, tapi akan lebih ekonomis jika memilkinya sendiri.

Walau dirasa berat terutama dalam hal pembelian lahan yang akan ditanami rumput tersebut, tapi dengan keyakinan kuat dan kerja keras dalam mewujudkannya, saya yakin kita pasti bisa!

Selamat berjuang untuk para peternak kambing dan domba (termasuk kami), dalam hal memperjuangkan pengadaan lahan khusus untuk menanam rumput hijauan.

Semoga mendapatkan kemudahan dari Alloh SWT dalam hajat tersebut. Amin.

Sumber foto.

No comments:

Post a Comment