Monday, February 8, 2016

Batako press - cocok untuk benteng tembok kandang domba

Mungkin diantara sobat ada yang tanya, kenapa harus di benteng segala sih?

Jawabannya sudah jelas di postingan "Manfaat utama benteng tembok di sekeliling batas area peternakan kambing dan domba".

Sekarang, kita lebih dalam lagi, yaitu untuk urusan membenteng, maka bisa menggunakan Batako press.


Kenapa memilih Batako press?

Karena agar mudah & cepat pengerjaannya serta mudah rapi nya. Itu saja sih. Selebihnya banyak artikel di Google.com tentang manfaat atau keunggulan dari batako press tersebut.

Ukuran Batako press adalah panjang 36-40 cm, tebal 8-10 cm, dan tinggi 18-20 cm.

Dan untuk dinding seluas 1 m2, maka kira-kira akan membutuhkan 15 buah batako press.

Ok, misalnya saya beri contoh berikut ini:

- Luas bidang sebelah Barat: 13.08 m2
- Luas bidang sebelah Timur: 18.00 m2
- Luas bidang sebelah Selatan: 45.24 m2
- Luas bidang sebelah Utara: 39.84 m2
- MAKA, Total luas bidang yang akan di benteng dengan batako press adalah: 116.16 m2
- MAKA, Kebutuhan batako press per m2 adalah: 15 buah.
- MAKA, jumlah batako press yang diperlukan adalah sebanyak: 1.742 buah
- Sekarang ini (8 Februari 2016), Harga batako press per buah di Tasikmalaya adalah sekitar: Rp. 2.300,- per pcs. (saya tidak tahu berapa harganya kalau di daerah lain?).
- JADI, jumlah uang yang harus disediakan untuk beli batako press adalah: Rp. 4.007.520,-

Demikian itung-itungan dan inspirasi pagi ini.
Semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment